Tumor merupakan benjolan yang muncul akibat sel tubuh yang membelah diri secara berlebihan. Tumor terbagi menjadi dua jenis, yaitu tumor jinak yang relatif kurang berbahaya dan tumor ganas yang dapat menyebabkan kematian.
Nah, tumor ganas ini dikenal pula sebagai kanker. Kanker bisa muncul akibat adanya kerusakan DNA saat proses regenerasi sel, yaitu pergantian sel tubuh lama dengan sel baru.
Dalam proses regenerasi terjadi, sel baru yang dihasilkan tubuh berubah menjadi tidak normal. Umumnya, sel-sel abnormal ini dapat dimusnahkan oleh sistem kekebalan tubuh.
Namun, pada kasus kanker, sel-sel abnormal justru berkembang pesat dan mengalahkan sistem kekebalan. Pertumbuhan sel abnormal ini memicu lahirnya kanker.
Kanker bisa timbul di bagian tubuh mana pun, termasuk pada leher, kepala, tulang, kulit, dan lainnya.
Tumor ganas atau kanker ini dapat menyebar ke bagian lain dari tubuh. Hal ini tentu berbeda dengan tumor jinak yang tidak menyebar ke bagian tubuh lainnya.
Oleh karena itu simak dan kenali ciri-ciri tumor ganas berikut ini:
Ciri-Ciri Tumor Ganas
- Perubahan warna kulit
- Dapat menyebar pada bagian tubuh lainnya (Invasi dan Metastasis)
- Adanya benjolan dengan bentuk yang tidak rata atau tidak teratur serta tumbuh membesar dengan cepat
- Perubahan pada hasil pemeriksaan laboratorium darah atau marka tumor
- Disertai kerusakan pada jaringan sekitar tumor
- Memiliki ketahanan terhadap pengobatan
- Disertai gejala nyeri, menggigil, keringat malam, demam, dan/atau kelelahan
- Penurunan berat badan dan kehilangan nafsu makan
Keberadaan tumor seringkali dapat dirasakan ketika muncul benjolan abnormal di permukaan tubuh. Ketika menemukan benjolan di tubuh, sebaiknya segera konsultasi kepada dokter untuk diperiksa lebih lanjut. Dengan begitu, dokter bisa mendiagnosis dan memberikan pengobatan yang tepat.
Referensi:
https://www.klikdokter.com/info-sehat/kanker/mengenal-perbedaan-tumor-jinak-dan-tumor-ganas
https://www.klikdokter.com/penyakit/penyakit-kanker/tumor
https://cancer.ca/en/cancer-information/what-is-cancer/types-of-tumours