Pantangan Pengidap Kanker Payudara yang Perlu Diketahui

Kanker payudara adalah kondisi penyakit di mana sel-sel pada payudara tumbuh di luar kendali dan menyebar ke jaringan-jaringan lainnya yang biasanya ditandai dengan kemunculan benjolan tidak normal pada bagian payudara. Sama halnya dengan penyakit-penyakit lainnya, setelah Anda terdiagnosis kanker payudara, ada beberapa pantangan yang harus Anda patuhi untuk keberhasilan proses pengobatan kanker payudara. Pantangan kanker payudara sendiri terdiri dari berbagai macam jenis makanan dan minuman, berikut daftar pantangan pengidap kanker payudara:

Pantangan Pengidap Kanker Payudara

  1. Alkohol

Kandungan alkohol dalam bir, wine (minuman anggur), dan minuman beralkohol lainnya dapat berinteraksi dengan obat-obatan kanker yang Anda konsumsi. Menurut Breast Cancer.org, Alkohol dapat meningkatkan kadar estrogen dan hormon lainnya yang berkaitan dengan kanker payudara. Selain itu, konsumsi alkohol juga dapat meningkatkan risiko kanker payudara dengan merusak DNA dalam sel.

  1. Makanan Mentah

Jika Anda mengidap kanker payudara, Anda mempunyai risiko yang lebih tinggi untuk terkena infeksi. Oleh karena itu, Anda perlu menghindari makanan-makanan mentah seperti sushi atau oysters (tiram) selama menjalani perawatan kanker payudara. Makanan seperti daging, ikan, atau ayam, sebaiknya dimasak hingga matang sebelum Anda konsumsi. Selain itu, Anda juga perlu menghindari kacang mentah, makanan kadaluarsa atau berjamur, dan makanan yang telah disimpan di lemari es selama lebih dari 3 hari.

  1. Daging Merah dan Daging Olahan

Makanan berkualitas rendah seperti daging olahan atau daging merah perlu Anda hindari, karena dapat meningkatkan risiko kematian akibat kanker.

  1. Makanan dan Biji-bijian Olahan

Mengonsumsi makanan dan biji-bijian olahan dapat meningkatkan risiko dari kanker payudara. Sebuah studi yang dikutip dari situs Healthline mengungkapkan bahwa mengkonsumsi makanan dan biji-bijian olahan dapat meningkatkan risiko kanker payudara hingga 10%.

Makanan yang Baik Dikonsumsi Pengidap Kanker Payudara

Jika Anda mengidap kanker payudara, maka Anda perlu menjaga konsumsi makanan-makanan yang sehat dan bergizi. Beberapa jenis makanan ini, mungkin akan direkomendasikan untuk menjaga kesehatan saat hidup bersama kanker payudara:

  • Makanan tinggi nutrisi utuh

Seperti buah-buahan dan sayuran, biji-bijian utuh, sumber protein seperti ayam dan kalkun, ikan berlemak seperti salmon dan sumber protein nabati seperti kacang-kacangan.

  • Makanan tinggi lemak sehat dan protein

Untuk anda perlu untuk mempertahankan atau menambah berat badan, Anda bisa konsumsi makanan yang mengandung sumber lemak sehat seperti kacang-kacangan dan biji-bijian, alpukat, minyak zaitun, dan makanan sumber protein seperti telur, ayam, dan ikan

  • Makanan tinggi serat.

Seperti biji rami, kacang-kacangan, sayuran dan buah-buahan.

Itulah pantangan pengidap kanker payudara yang perlu Anda ketahui dan Anda hindari untuk keberhasilan penanganan kanker payudara Anda.

Baca juga: 12 Makanan Sehat yang Bisa Mencegah Sel Kanker

Semoga informasi di atas dapat membantu Anda memahami soal pantangan pengidap kanker payudara. Jangan sampai terlambat untuk menyadari kanker payudara. Anda perlu melakukan pengecekan rutin dengan melakukan tes/skrining kanker payudara agar mengetahui tingkat risiko kanker payudara Anda. Untuk melakukannya, Anda bisa memesan layanan tes/skrining kanker payudara dari OneOnco yang bekerja sama dengan berbagai rumah sakit di Indonesia. Disamping itu, One Onco juga menyediakan fitur belanja sehat dimana anda bisa membeli berbagai kebutuhan yang diperlukan oleh pasien kanker seperti Nutrican untuk pemenuhan nutrisi pasien kanker. Cek & pesan layanan tes/skrining kanker payudara dari OneOnco di sini.

Referensi:

Healthline. Breast Cancer Diet: Foods to Eat, Avoid, and Healthy Tips

Centers for Disease Control and Prevention. What Is Breast Cancer?

Breastcancer.org. Drinking Alcohol